Categories: Daerah

Bangun Komunikasi Yang Solid, Danramil Teluk Batang Sambangi Mitra Kerja Di Wilayah Binaanya

TerabasNews, Kayong Utara – Dalam rangka mengoptimalkan Komunikasi Sosial Satuan Komando Kewilayahan terhadap komponen masyarakat, Pj. Danramil 1203-15/Teluk Batang Serma Ariyanto A. Kamumu mempererat menyambangi mitra kerja di Wilayah binaanya, Minggu (13/6/2021).

Kali ini Pj. Danramil 1203-15/Teluk Batang tali silaturahmi dengan Kapolsek Teluk Batang Iptu Mulyadi di Kantornya, tentunya ini sudah menjadi hal yang biasa dilakukan di dalam membangun komunikasi yang baik untuk meningkatkan sinergitas, selain itu silaturahmi merupakan ajang komsos antara pimpinan Muspika Kecamatan,”jelas Danramil.

Dalam kesempatan ini Pj. Danramil 1203-15/Teluk Batang berdiskusi membahas tentang berbagai rencana yang akan dilaksanakan di wilayah, terutama masalah program PPKM Mikro yang gencar dilaksanakan.

“Hal ini penting dilaksanakan guna menciptakan hubungan yang harmonis antara sesama Aparat dan komponen masyarakat binaan, dengan berkomunikasi kemelut yang terjadi di wilayah binaan bisa cepat terselesaikan”, ungkap Serma Ariyanto A. Kamumu.

Kapolsek Teluk Batang Iptu Mulyadi juga sependapat dengan bersilahturahmi secara langsung hasilnya akan lebih efektif, karena kita akan mendapat informasi informasi terkini dari masyarakat, sehingga nantinya dapat mengetahui permasalahan-permasalahan yang hadapi warga binaan,”Tandasnya.

Menanggapi Hal ini, Dandim 1203/Ktp, Letkol Kav Suntara Wisnu Budi Hidayanta, S.H,M.Sc, mengatakan, Sinergitas antara TNI-Polri harus tetap ditingkatkan, sehingga tetap tejalin hubungan yang harmonis terutama saat melaksanakan tugas di lapangan sesuai tupoksi masing-masing.

Melalui Metode Binter seperti inilah kedekatan dan kebersamaan antara TNI-Polri dan masyarakat dapat terjalin dengan baik, sehingga sasaran kegiatan dapat tercapai dengan optimal,” pungkasnya.

(Pendim 1203)

TerabasNews

Recent Posts

DIDIT SRIGUSJAYA BERIKAN SEMANGAT SUKSES UNTUK RATUSAN SANTRI PONPES AL MUHAJIRIN

TerabasNews, KOBA, BANGKA TENGAH – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung,…

13 hours ago

Reses di Bangka Tengah, Pahlivi – Mulyadi Janji Kawal Aspirasi Warga

TerabasNews, BANGKA TENGAH - Dua anggota DPRD Provinsi Bangka Belitung, Pahlivi Syahrun dan Mulyadi, menggelar…

18 hours ago

Libatkan UMKM, Ayam Geprek Terserah Hadir di Reses Dua Anggota DPRD Babel

TerabasNews, BANGKA TENGAH - Pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) kuliner Ayam Geprek Terserah,…

19 hours ago

Dorong Wisata Pantai Lubuk Laut Ratusan Peserta Meriahkan Lomba Mancing Patin Anelkom

TerabasNews, BANGKA TENGAH - Ratusan peserta mancing dari berbagai wilayah memeriahkan lomba mancing Patin Mania…

19 hours ago

LPG 3 Kg Langka di Babel, Eddy Iskandar: Penyebabnya Kapal Pengangkut Rusak, Distribusi Tersendat

TerabasNews, PANGKALPINANG – Kelangkaan gas LPG 3 kilogram yang menjadi perhatian masyarakat di Provinsi Kepulauan…

2 days ago

Eddy Iskandar Dorong KWT Babel Jadi Penyuplai Pangan Guna Tekan Inflasi

TerabasNews, PANGKALPINANG – Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel),…

2 days ago