Categories: Pemprov Babel

Gubernur Erzaldi Beraudiensi Dengan Founder & Chairman MarkPlus Inc

TerabasNews – JAKARTA – Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Erzaldi Rosman didampingi Sekretaris Daerah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Naziarto serta Kepala BUMD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Saparudin beraudiensi dengan Hermawan Kartajaya yang merupakan pendiri dan ketua Mark Plus Inc, Jumat (11/9/20) pukul 09.00 bertempat di Kota Kasablanka.

Gubernur Erzaldi mengatakan setelah bertemu Menteri Bappenas RI, ketika jembatan yang dibangun antara Palembang – Babel tahun 2022-2024 jadi, maka akan merubah segalanya. Tatanan kebijakan strategis terutama dari segi institusi dan transportasi.

“Jangan hanya industri, tapi pariwisata, budaya, pertanian juga punya spesifik yang tidak bisa ditiru oleh orang lain. Hasil ikan spesifik, geopark juga,” ungkap Gubernur Erzaldi.

Perubahan itu dari fase satu ada pendalaman melalui desk research. Fase dua, meriset tokoh masyarakat untuk pendalaman. Fase tiga, menulis dokumen kecil/buku kecil. Fase empat, diulas kembali oleh pihak Babel. Fase lima, dinyatakan sebelum 2020 berakhir.

Gubernur Erzaldi juga menjelaskan bahwa di tahun 2021 program-program harusnya sudah mulai jalan. Mega marketing bisa digunakan untuk membantu. Ada dokumen satu halaman atau dokumen kecil yang bisa ditunjukkan ke tiap instansi, pemerintahan dan lain-lain.

“Orang-orang Jepang diajakin riset di Bangka. Mereka suka ikan di Bangka karena menurut mereka, kandungannya memenuhi standar mereka. Ikan di Bangka tidak pernah besar-besar,” ungkap Gubernur Erzaldi.

“Keharmonisan penduduk di Bangka ada Islam, Cina, dan barat. Ternyata Sumsel dikuasai pengusaha-pengusaha Bangka. Yang punya pusat distribusi di Sumsel itu orang Bangka,” tambahnya.

Gubernur Erzaldi juga mengatakan bahwa harus ada sesuatu yang konkret agar mereka dapat berkontribusi. Ada perang dagang antara Cina dengan barat.

Di akhir pertemuan, Gubernur Erzaldi mengatakan bahwa diperlukan PR (public relations) yang bagus sehingga, MarkPlus Inc bisa menjawab dan membuat Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dapat terakomodir di berbagai sektor unggulan. (rah)

TerabasNews

Recent Posts

Taklukkan Olimpiade Geografi, Fiola Febioni Siswa Pemali Boarding School PT Timah Terus Mengukir Berprestas

TerabasNews, BANGKA -- Semangat belajar yang tinggi menjadi kunci keberhasilan Fiola Febiona, siswi program Pemali…

2 hours ago

Hidayat Arsani Pilih Masjid Al-Kamal Untuk Laksanakan Salat Jumat Pertama Sebagai Gubernur

TerabasNews, PANGKALPINANG - Usai dilantik sebagai Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Kep Babel) pada Kamis kemarin,…

4 hours ago

Gubernur Hidayat dan Wagub Hellyana Tiba di Babel, Disambut Forkopimda Pejabat Pemprov

TerabasNews, PANGKALPINANG — Usai resmi dilantik Presiden Prabowo, di Istana Negara, Kamis 18 Oktober 2025,…

8 hours ago

Eddy Iskandar Sambut Kedatangan Gubernur dan Wakil Gubernur Babel Periode 2025–2030

TerabasNews, PANGKALPINANG - Wakil Ketua DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) Eddy Iskandar secara resmi…

8 hours ago

Wisudakan 364 Lulusan, Rektor UBB Berikan Pesan Ini

TerabasNews, Balunijuk — Bertempat di Balai Betason Kampus Gedung Perkuliahan dan Laboratorium Terpadu,  Universitas Bangka…

17 hours ago

DPRD Setujui LKPJ Gubernur Kep. Babel TA 2024

TerabasNews, PANGKALPINANG - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) mengelar Rapat…

1 day ago